You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Lima Pasar Tradisional dan Swalayan di Jakbar Dicek Bahan Pangan
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Sudin KPKP Jakbar Intensifkan Pengawasan Terpadu Produk Pangan

Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian (Sudin KPKP) Jakarta Barat menggelar pengawasan terpadu di empat pasar tradisional dan satu pasar swalayan, Kamis (16/3).

dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat

Kepala Sudin KPKP Jakarta Barat, Novy C Palit mengatakan, pengawasan terpadu di pasar tradisonal dan swalayan dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.

Empat pasar tradisional yang disambangi hari ini yakni, Pasar Ganefo dan Pasar Bojong Indah di Kecamatan Cengkareng; serta Pasar Kalideres dan Pasar Citra I, di Kecamatan Kalideres. Sedangkan satu pasar swalayan yakni Pasar Swalayan Hari Hari, di Kecamatan Kalideres.

Dinas KUKMP Tingkatkan Pengawasan Produk Panganan Kemasan

“Pengawasan terpadu digelar dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat terkait produk pangan yang beredar di pasaran,” ujarnya, Kamis (16/3).

Dikatakan Novy, dalam kegiatan tersebut, pihaknya mengerahkan 30 petugas Sudin KPKP Jakarta Barat yang disebar ke empat pasar tradisional dan satu pasar swalayan. Para petugas mengambil sampel produk pangan pertanian, peternakan, dan perikanan seperti sayuran, buah, daging, dan ikan. Selanjutnya, sampel bahan pangan tersebut diuji lab di mobil laboratorium keliling di setiap lokasi pasar.

“Kami mengambil 244 sampel terdiri dari 106 sampel produk pertanian, 39 sampel produk peternakan, dan 95 sampel produk perikanan. Setelah dilakukan uji lab hasilnya negatif dari zat berbahaya dan 100 persen aman untuk dikonsumsi,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 45 Personel Gulkarmat Jaksel Berhasil Padamkan Kebakaran di Lenteng Agung

    access_time22-04-2024 remove_red_eye6248 personTiyo Surya Sakti
  2. Pasar Murah di Kelurahan Pasar Minggu Diserbu Warga

    access_time24-04-2024 remove_red_eye3355 personTiyo Surya Sakti
  3. Sembilan Kendaraan Ditindak di Kembangan

    access_time22-04-2024 remove_red_eye3259 personTP Moan Simanjuntak
  4. Pengelola Terminal Kampung Rambutan Lakukan Pembinaan Sopir Taksi Offline

    access_time22-04-2024 remove_red_eye3202 personNurito
  5. Satgas SDA Bersihkan Saluran Air di Terminal Pulogadung

    access_time25-04-2024 remove_red_eye3086 personNurito